Tips Menghadapi Pasangan Pelupa

Memiliki pasangan pelupa mungkin adalah hal yang menyebalkan. Seringkali lupa janji, tanggal-tanggal penting, lupa berkomitmen dan lain sebagainya. Pelupa lebih banyak dialami oleh kaum pria. Tapi, hal ini wajar karena menurut penelitian University of London's Institute of Education, memori perempuan memang lebih tinggi dibandingkan pria. NAmun, hal ini juga tidak boleh dibiarkan. Kebiasaan sering lupa akan berdampak kurang baik dalam aktivitas kesehariaannya. Nah, sebagai pasangan yang baik, tentu kita harus bersabar mengingatkannya dan mencoba perlahan-lahan melatih daya ingatnya. Berikut beberapa tips menghadapi pasangan pelupa. 



Tegur yang sopan
Sekesal-kesalnya kita dengan pacar, jangan memarahinya hanya karena dia lupa. Lawan bicara yang galak malah membuatnya tertekan dan makin malas mengolah daya ingatnya. Sebaliknya jika kita bersikap biasa, dia jadi merasa nggak enak dan akhirnya berusaha mengingat semua hal tentang kita.

Ajak olahraga
Olahraga meningkatkan sistem peredaran darah. Bahkan latihan sehari-hari yang sederhana tapi rutin seperti berjalan cepat dapat meningkatkan kinerja jantung dan oksigenasi otak. Tidak perlu menjadi seorang pelari maraton dalam rangka memperoleh manfaat dari berolahraga. Manfaat olahraga berpengaruh positif pada banyak sistem tubuh, khususnya daya ingat dan kemampuan kognitif lainnya. Cukup dengan berolahraga selama 20 menit setiap hari dalam latihan yang sederhana seperti berjalan kaki, bersepeda atau berenang. Terbukti secara ilmiah bahwa berjalan kaki selama 2,5 jam setiap minggu secara substansial akan meningkatkan daya ingat pada orang-orang di atas usia 50 tahun.

Ajak makan makanan yang membantu meningkatkan daya ingat
Apa yang kita makan setiap hari, mempengaruhi kinerja dan kondisi daya ingat kita dalam jangka panjang. Ciri-ciri umum dari makanan ini adalah mereka kaya akan antioksidan dan vitamin yang bermanfaat bagi sistem saraf. Ingatlah bahwa untuk mendapatkan asupan vitamin yang cukup dalam tubuh anda, lebih baik untuk makan lebih banyak buah dan sayuran daripada menelan vitamin formulasi. Beberapa makanan yang bisa meningkatkan daya ingat anda adalah
1. Sayuran berdaun hijau, bayam, kubis, selada
2. Brokoli dan kembang kol
3. Jus buah, buah
4. Berbagai macam berry, buah delima
5. Kacang-kacangan
6. Ikan berlemak seperti salmon, sarden, mackerel
7. Minyak zaitun dan minyak nabati lainnya

Ajak berlatih pikiran dengan permainan
Semakin anda menggunakan keistimewaan otak, semakin anda membantu daya ingat anda tetap bugar. Ada banyak permainan yang membangkitkan kemampuan intelektual anda, sekaligus juga berkontribusi untuk hubungan sosial yang lebih baik. Backgammon, catur, teka-teki dan banyak permainan papan lainnya, menawarkan hiburan dan juga membantu anda meningkatkan daya ingat.

Menjalin hubungan sosial dan keluarga 
Manusia pada dasarnya memiliki keramahan yang melekat. Semakin sosial Anda, semakin baik untuk otak Anda. Penelitian telah menunjukkan bahwa otak dan jantung memiliki banyak keuntungan hubungan keluarga dan sosial yang baik. Sehubungan dengan konteks ini, Anda bisa berpartisipasi dalam kelompok terorganisir yang sesuai dengan hobi. Jika anda memiliki hewan peliharaan misalnya, anda dapat bersosialisasi dengan orang lain yang juga memiliki hewan peliharaan dan mendiskusikan dengan mereka masalah yang relevan serta mengembangkan hubungan yang lebih erat.

Lawan stres
Jangan tambah kekesalannya dengan curhat seenaknya tanpa henti. Sesekali mintalah si dia menceritakan masalahnya agar dia lebih lega. Menyimpan unek-unek akan membuatnya susah mengingat hal lain. 

Memfokuskan perhatian
Satu-satunya cara agar memori dapat melekat pada otak, Anda harus lebih fokus dalam memperhatikan obyek yang ingin Anda ingat-ingat atau hafalkan. Lebih fokuslah dalam mempelajari suatu hal, jika hal ini belum juga berhasil, Anda hanya membutuhkan lebih banyak waktu untuk berlatih.

Mengubahnya menjadi bentuk gambar
Otak akan lebih mudah mengakses sebuah gambar daripada kata-kata. Sehingga Anda dapat menggunakan trik ini untuk menghafalkan beberapa kata yang saling terkait dengan menyimpannya dalam otak dalam bentuk gambar tertentu yang mewakili. Hal ini akan memudahkan otak untuk menginterpretasikannya kembali dan dengan cepat mengingat apa yang telah dipelajari.


Sumber gambar by google.com

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Tips Menghadapi Pasangan Pelupa"

Posting Komentar