4 Tips Praktis Memuji Wanita Dengan Benar

4 Tips Praktis Memuji Wanita Dengan Benar

Pada dasarnya hampir setiap orang suka mendengar pujian. Pujian merupakan penghargaan atau apresiasi terhadap orang lain. Apresiasi terhadap apa yang telah ia lakukan untuk Anda atau untuk orang lain. Memuji memang juga harus sesuai pada tempatnya, sebaiknya jangan berlebihan agar tidak menjadi bibit-bibit kesombongan. Namun, memuji tentu lebih baik daripada memaki. Bahkan, memuji dapat melahirkan kebahagiaan dan kasih sayang dari orang lain. Nah, hal ini tepat jika kita dapat mengarahkan pujian dengan benar. Khususnya pada wanita. Bisa jadi ia semakin sayang kepada Anda. Bagaimana cara memuji wanita dengan benar? Berikut ini ada 4 tips praktis memuji wanita dengan benar.

1. Puji Penampilannya secara proporsional
Wanita sebenarnya sangat suka dipuji penampilannya. Tak ada salahnya Anda memuji penampilannya secara jujur. Hal ini merupakan bentuk apresiasi kita terhadap sifatnya yang memang menyukai dandan dan hal-hal yang berkaitan dengan kecantikan. Semua wanita pasti ingin tampil cantik dan menarik. Oleh karena itu, sebaiknya puji penampilan wanita secara proporsional. 

2. Puji Sikap dan Perbuatannya
Memuji sikap atau perbuatan wanita akan membuatnya merasa spesial dan memotivasinya untuk berbuat lebih lagi. Hal ini juga merupakan bukti bahwa kita memang betul-betul memberikannya perhatian. Namun, ingat jangan memberikan pujian secara berlebihan karena akan dinilai sebagai gombalan atau godaan pada seorang wanita. Pujilah dengan ketulusan dan kejujuran.

3. Berikan Pujian Dalam Bentuk Sikap
Memberikan pujian pada seorang wanita tak harus dengan kata-kata yang indah. Anda dapat memberikan pujian dalam bentuk sikap Anda kepadanya. Malah, hal ini dapat membuat pujian menjadi lebih spesial di matanya. Nah, sesekali tunjukkan pujian dengan sikap atau dengan memberikannya hadiah istimewa. Tak perlu sesuatu yang mewah, bisa saja hal kecil dan simple namun penuh makna.

4. Meminta Saran dan Pendapatnya
Memuji wanita bisa juga dengan cara membuatnya selalu berguna untuk Anda. Anda merasa sangat cocok dengan saran dan pendapatnya. Wanita pasti akan sangat senang dan merasa berharga jika saran dan pendapatnya Anda terima dan Anda lakukan. Hal ini mengindikasikan betapa Anda mengapresiasi pemikirannya dan solusi yang ia berikan.

Memuji wanita bukanlah hal yang berlebihan. Memuji wanita atas apa yang telah ia lakukan merupakan bentuk apresiasi dan penghargaan. Oleh karena itu, sebaiknya lakukan dengan jujur dan penuh ketulusan serta tidak berlebihan.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "4 Tips Praktis Memuji Wanita Dengan Benar"

Posting Komentar